Pengertian Sungai dan Manfaatnya

Di dunia ini terdapat beribu ribu sungai dengan panjang dan lebar yang beragam. Jika sungai terpanjang di dunia adalah Sungai Nil dengan panjag 6.650 km yang melewati sebelas negara di dunia yaitu Tanzania, Uganda, Rwanda, Burundi, Republik Demokratik Kongo, Kenya, Ethiopia, Eritrea, Sudan Selatan, Sudan dan Mesir. Maka, tahukah kalian sungai apakah yang terpanjang di Indonesia?



Sungai terpanjang di Indonesia adalah sungai Kapuas di Kalimantan Barat dengan panjang total mencapai 1.178 km. Sungai ini mengalirkan air dari mata air Pegunungan Muller hingga ke muara sungai di Selat Karimata.

Lalu, apakah yang dimaksud dengan sungai? Bagaimana manfaat dan perannya? Mari kita cari tahu!

Pengertian sungai

Sungai adalah massa air yang secara alami mengalir melalui suatu lembah. Kebanyakan sungai mengalir di permukaan bumi ke tempat yang lebih rendah dan sebagian meresap di bawah permukaan tanah. Aliran sungai tidak tetap kadang deras dan kadang lambat, tergantung pada kemiringan sungai. Alirannya mengikuti saluran tertentu yang di kanan kirinya dibatasi tebing yang curam.

Pemanfaatan serta peran sungai

Pemanfaatan serta peran sungai adalah:

(1) Sumber air industri

Aliran sungai di Indonesia pada bidang industri umumnya dimanfaatkan oleh perusahaan air minum. Perusahaan ini memanfaatkan air sungai sebagai bahan baku untuk disuling dan diolah menjadi air mineral yang menyegarkan bagi masyarakat secara luas. Hal ini jelas sangan mendukung perkembangan ekonomi negara mengingat pengambilan bahan baku di sungai dapat meminimalkan biaya produksi dan memaksimalkan keuntungan.

(2) Irigasi

Pemanfaatan untuk irigasi pada umumnya dilakukan oleh petani untuk mengairi sawah atau kebunnya agar kebutuhan air pada tanamannya dapat terpenuhi sehingga hasil panennya pun akan menjadi maksimal. Jika hasil panen maksimal maka pendapatan yang akan diperoleh pun akan optimal.

(3) Perikanan

Usaha perikanan sering dilakukan masyarakat terutama pada sungai sungai besar dengan aliran yang tidak begitu deras. Masyarakat pada umumnya membangun keramba atau kolam ikan dekat dengan sungai. Pemilihan tempat yang demikian sangat menguntungkan petani karena pembuangan limbah serta pengisian kembali kolam dengan air dapat dilakukan dengan cepat tanpa harus memompa terlebih dahulu seperti jika pembuatan kolam jauh dari sungai.

(4) Transportasi
Sungai juga dapat dimanfaatkan sebagai sarana transportasi seperti di Pulau Kalimantan. Di pulau tersebut, sungai yang ada cukup dan termasuk sungai besar sehingga aksesibilitasnya akan lebih cepat dan murah melalui sungai dari pada melalui dataran.

(5) Rekreasi
Pemanfaatan sungai yang lain adalah sebgai destinasi wisata. Pada umumnya, sungai yang dipilih sebagai destinasi wisata adalah sungai yang memiliki banyak jeram sehingga dapat dimanfaatkan sebagai wisata arung jeram.

(6) Sumber bahan bangunan (pasir dan batu)
Selain sebagai penyuplai air, sungai juga mampu menyuplai bahan bangunan seperti pasir dan batu, terlebih lagi pada sungai-sungai yang memiliki hulu sekitar gunung berapi seperti sungai Gendol, Sungai Code, Sungai Progo.


Demikian artikel saya tentang Pengertian Sungai dan Manfaatnya semoga bisa bermanfaat bagi agan sekalian.
Zein Sakti
Zein Sakti Orang yang mencari peruntungan di dunia blogging